Green Savanna

Personelnya siapa aja sih?
– Simon Petrus ( Monank Savanna ) : SPX
– Muh. Ary ( Baday Aryawan ) : High End
– Mahendro Cakraningtyas ( Ndo Savanna ) : Low End
– Andika Dwi R ( Dicka ) : Hammonder
– Nova Airlangga ( Gatem Sasongko ) : Shaker
– Adi Setiawan ( V – Hale ) : Treble Maker
– Chika : Back Vox.

Apakah ada filosofi di balik nama band ini?
Green atau Hijau itu melambangkan alam kehidupan, dan Savanna adalah Padang Rumput. Jadi Green Savanna berarti padang rumput yang dipenuhi kehidupan.

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat milih genre ini?
Selain musik yang unik, reggae melambangkan cinta kepada sesama manusia, juga kepada Sang Pencipta. Lagu-lagu reggae juga berisikan ajakan mewujudkan perdamain & persaudaraan. Musik reggae sebagai media untuk menikmati hidup. Melalui musik reggae kita berusaha untuk mengais sesuap nasi dan mendulang sebongkah berlian. Legalisasi si Dia.

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Inspirasi berasal dari jiwa, dari sisi kehidupan dunia, dan dari kamar mandi dengan si Dia..hehehe Influense : H.I.M Emperor Haile Selassie I, Bob Marley & The Wailers, Peter Tosh, Anthony B, UB 40, UB2, The Red Lockman, Marlon Ganja Farmer, One Block, Jr.Gong, Pato Banton, Tony Q, Imanez, Benyamin Sueb, Iwan Fals, Jebot, Opung, teman-teman.

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?

Sejak Juli 2003.

Markas atau tempat ngumpul dimana?

Bintang Studio, Ruko Jl. Pramuka i Pancoran Mas Depok (depan Gg. H. Jum’in) .

Alamat Management dimana?
Pancoran Mas Permai Blok E No.20-21, Depok
Telp : 081808598593, 021-93095395, 021-91667297

Recommended For You